Sudah 36 Orang Mendaftar CPNS di Kota Kotamobagu

448
Alfi Syahrin Rustam

ZONA KOTAMOBAGU – Pendaftar Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) di Kota Kotamobagu yang sudah menyelesaikan proses pendaftaran melalui sscn.go.id, berjumlah 36 orang.

“Jumlah pendaftar sudah 36, terdiri dari 8 orang laki-laki, dan 26 perempuan,” kata Kasubid Pengadaan dan Pemberhentian Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan (BKPP), Alfi Syahrin Rustam.

Disisi lain, ia mengimbau calon pelamat untuk mempersiapkan dokumen yang menjadi syarat pendaftaran. Selain itu, pelamar juga diminta teliti saat menginput data via online. “Jika ada yang ingin berkonsultasi atau meminta penjelasan berkaitan dengan pendaftaran, silahkan datang ke Kantor BKPP. Kami siap melayani,” tambahnya.

Untuk membantu pendaftaran via online, Pemerintah Kota melalui Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) juga siap memfasilitasi para calon pelamar dalam proses pendaftaran. “Silahkan datang ke Dinas Kominfo. Kami menyediakan fasilitas komputer maupun jaringan internet dengan kapasitas 50 Mbps,” kata Kepala Bidang Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK), Muhammad Syarif Tongkukut. (gjm)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here