ZONA KOTAMOBAGU – Tim Diktra Prima Pobundayan, Kotamobagu untuk kelompok umur (KU-12) siap memberikan yang terbaik di Turnamen Generasi Emas Anak Sekolah (GEAS) Cup Seri Nasional 2023.
Mereka saat ini berada di Kota Bandung, Provinsi Jawa Barat, untuk mengikuti kompetisi bergengsi yang digelar mulai tanggal 2 September 2023 di lapangan Divif 1 Kostrad Cilondong, Depok.
Diktra Prima KU-12 adalah salah satu tim yang berperan sebagai wakil Sulawesi Utara dalam turnamen ini, sementara KKS Manado akan mewakili kelompok umur (KU-10).
Dalam GEAS Cup 2023, Diktra Prima KU-12 ditempatkan dalam Grup E bersama Bhakti Jaya Kutai Kartanegara, KMJR FC Cilegon Banten, dan Brawijaya FC Majalengka.
Pelatih Diktra Prima Pobundayan Kotamobagu, Reflin Bantuan, mengungkapkan keyakinannya dalam persiapan timnya.
Setelah berhasil melalui partai final yang ketat melawan Panther Manado KU-12 dengan skor 1-0 dan meraih tiket ke Region Sulawesi Utara pada bulan Agustus lalu, tim ini siap berjuang lebih keras.
“Dengan modal latihan rutin, kerja keras, dan semangat, saya optimis Tim Diktra Prima KU-12 bisa tampil maksimal. Kami dari tim official beserta para pemain sangat mengharapkan doa dan dukungan penuh dari masyarakat Kotamobagu dan seluruh Sulawesi Utara. Semoga kami bisa bermain dengan gemilang dan membawa nama baik daerah ini dalam ajang sepakbola usia dini GEAS Cup 2023 untuk kelompok usia 12 tahun,” harap Reflin.
Dalam pertandingan yang penuh tantangan ini, semoga Tim Diktra Prima KU-12 Kotamobagu dapat menginspirasi generasi muda dan mengukir prestasi gemilang bagi daerah Kota Kotamobagu.
Seluruh mata dan harapan tertuju kepada mereka untuk mewujudkan prestasi membanggakan dalam kompetisi nasional ini. (guf)