Bupati Sachrul Mamonto Terima Lisensi Diving dari POSSI Sulut

325
Bupati Sam Sachrul Mamonto bersama tim penyelam POSSI Sulut.

ZONA BOLTIM – Bupati Sam Sachrul Mamonto kini memiliki lisensi diving untuk jenjang open water. Serah-terima lisensi dilakukan di Pantai Tanjung Silar, Desa Jiko, Selasa (10/8), oleh Persatuan Olahraga Selama Seluruh Indonesia (POSSI) Provinsi Sulawesi Utara (Sulut).

“Pak Bupati telah selesai mengikuti pelatihan menyelam untuk level one star atau open water. Menurut instruktur dari POSSI Sulut bahwa Pak Bupati sangat cepat menerima materi yang diberikan,” kata Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud), Rizky Lamaluta.

Disparbud terus mendampingi bupati selama kegiatan yang digelar selama empat hari tersebut. “Pak Bupati mengatakan bahwa alam bawah laut Boltim itu sangat indah. Itu menjadi fokus perhatian untuk dikembangkan. Nantinya tiap bulan akan diadakan kegiatan diving. Tujuannya untuk mengekslpore keindahan bawah laut Boltim,” ungkapnya.

Seperti diketahui, Bupati Sam Sachrul Mamonto sedang gencar-gencarnya mengeksplore keindahan alam bawah laut Boltim dengan turun langsung melakukan diving bersama tim penyelam.

“Dalam beberapa hari ini saya bersama tim selam menyelam di beberapa spot diving di Boltim. Ternyata bawah laut kita memiliki keindahan terumbu karang dan biota laut yang tak kalah dengan daerah lain,” kata bupati. (*/guf)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here