Pemdes Moyag Salurkan BLT Dana Desa Januari-Maret Tahun 2022 untuk 84 KPM

530

ZONA KOTAMOBAGU – Pemerintah Desa (Pemdes) Desa Moyag, Kecamatan Kotamobagu Timur, menyalurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa tahap pertama untuk bulan Januari-Maret Tahun Anggaran 2022 kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM), di kantor desa setempat, Selasa (19/4).

Adapun besaran BLT Dana Desa yang telah diterima masing-masing KPM sebesar Rp300.000. Jadi, total yang diterima dari Januari hingga Maret Tahun 2022, sebanyak Rp900 ribu per KPM.

Penjabat Sangadi Desa Moyag, Refli Mamonto S.STP mengatakan, total warga penerima BLT Dana Desa Tahun Anggaran 2022 ini sebanyak 84 orang.

“Alhamdulillah BLT dana desa untuk bulan Januari hingga Maret tahun 2022 sudah diserahkan kepada 84 KPM,” kata Refli.

Ia berharap, bantuan tersebut dapat digunakan sebaik mungkin oleh keluarga penerima manfaat, serta menjadi stimulus dalam membantu perekonomian warga Desa Moyag.

“Semoga dengan disalurkannya BLT dana desa ini, masyarakat bisa memanfaatkannya dengan sebaik-baiknya, terutama untuk memenuhi kebutuhan pokok sehari-hari,” harap Refli.

Refli yang juga Sekretaris Camat Kotamobagu Timur ini menerangkan, penerima BLT Dana Desa Tahun 2022 ini adalah KPM yang telah ditetapkan melalui Surat Keputusan (SK) Kepala Desa.

“Sebelum nama-nama penerima ditetapkan, terlebih dahulu dibahas dalam Musyawarah Desa (Musdes) bersama BPD (Badan Permusyawaratan Desa). Kemudian ditetapkan dalam surat keputusan kepala desa tentang nama penerima manfaat BLT dana desa tahun anggaran 2022,” terangnya.

Ia menambahkan, bagi warga yang telah masuk dalam daftar penerima BLT dana desa tidak lagi mendapat bantuan lainnya dari pemerintah.

“Jadi berdasarkan aturan dari Menteri PDTT, yang sudah menerima bantuan melalui BLT dana desa sudah tidak lagi mendapat bantuan lain,” tuturnya.

Diketahui, penyaluran BLT Dana Desa tahun 2022 di Desa Moyag dihadiri Camat Kotamobagu Timur Kori Manoppo, Pendamping Desa Alim Paputungan, Anggota BPD Buhari Gumalangit, Babinsa Desa Moyag Serka Sumardi Modeong serta warga penerima bantuan. (*/guf)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here