Walikota Terima Kunjungan Wakapolda Sulut

625
Walikota Tatong Bara memberi sambutan pada acara penyambutan kunjungan kerja Wakapolda Sulut di aula rumah dinas walikota.

ZONA KOTAMOBAGU — Walikota Tatong Bara menerima kunjungan kerja Wakil Kepolisian Daerah (Wakapolda) Sulut, Brigjen Drs Jhony Asadoma MHum, Kamis (26/10) di aula rumah dinas walikota.
Dihadapan Wakapolda dan rombongannya, walikota menyampaikan situasi dan kondisi keamanan di wilayah Kotamobagu.

“Masyarakat Kotamobagu sangat taat hukum. Sekarang ini kondisi keamanan dan ketertiban di wilayah ini masih tetap terkendali,” kata walikota.

Pada kesempatan itu, walikota juga menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada Wakapolda dan jajarannya yang sudah datang berkunjung ke Kotamobagu. “Atas nama pemerintah dan masyarakat Kotamobagu menyampaikan terima kasih atas kunjungannya,” sebutnya.

Sementara itu, Wakapolda Brigjen Drs Jhony Asadoma mengatakan tujuan kesatangannya ke Kotamobagu adalah untuk melihat langsung keadan Polres Bolmong yang membawahi wilayah Bolmong Raya. Pada kesempatan itu, ia juga menekankan soal keamanan dan ketertiban wilayah, terlebih Kota Kotamobagu akan menyelenggarakan Pilwako.

“Soal pengamanan Pilkada akan kita bagi dua. Sebagian di Kotamobagu, sebagian juga di Bolmut. Nantinya juga ada bantuan personil dari Polda Sulut. Kemudian dalam pengamanan nanti aakanbjuga melibatkan unsur TNI untuk menjaga keamanan,” sebutnya. (ads/gito)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here