Wagub Serahkan Penghargaan Kepegawaian Award 2017

704

ZONA MANADO – Wakil Gubernur Sulawesi Utara (Sulut), Steven Kandouw, menyerahkan penghargaan kepegawaian award 2017 kepada kabupaten dan kota, pada kegiatan konsolidasi manajemen kepegawaian se-Provinsi Sulut.

Dalam sambutannya, Wagub mengatakan salah satu esensi paling mendasar pelaksanaan otonomi daerah, ialah untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat guna pencapaian derajat kesejahteraan masyarakat yang setinggi-tingginya sebagaimana yang menjadi tujuan pembangunan daerah dan bangsa.

“Dilaksanakan agenda ini sangat penting karena perlu ada acuan bagi ASN di Sulut. Target kerja harus ada dimana capaian ini perlu ada reward,”, kata Kandouw.

Pada kesempatan itu, Wagub juga mengapresiasi kabupaten dan kota yang menerima award terutama Kota Kotamobagu yang menjadi juara umum.

“Jujur kwalitas ASN kita dari segi kemampuan menejerial tidak kalah dengan daerah lain terutama etos kerja,” ujar Kandouw. (trz)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here