ZONA KOTAMOBAGU — Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DPPPA) bekerja sama dengan Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) menyiapkan website khusus yang memuat informasi seputar pemberdayaan perempuan dan perlindungan anak.
Pembuatan website tersebut bertujuan untuk peningkatan pelayanan pemerintah kepada masyarakat khususnya kaum perempuan dan anak-anak serta untuk pemenuhan indikator kota layak anak di Kota Kotamobagu.
“Website itu nantinya akan memuat semua program dan kegiatan mengenai pemberdayaan perempuan dan perlindungan anak, diantaranya PISA, Puspaga, P2TP2A,” kata Kepala DPPPA, Sitti Rafiqah Bora.
Sementara itu, Kepala Dinas Kominfo Ahmad Yani Umar, mengakui pihaknya siap bersinergi dan mensukseskan program dan kegiatan DPPPA. “Sebagai salah satu instansi yang masuk dalam tim P2TP2A, kami sepenuhnya mendukung peogram dan kegiatan DPPPA. Untuk website saat ini sedang dirancang bidang e-gov dan bidang TIK. Mudah-mudahan awal tahun sudah bis digunakan,” ungkapnya. (ads/gito)