Pemkot Terus Pacu Kekebalan Kelompok, Berikut Lokasi Vaksinasi Pekan Ini

409
Pelayanan vaksinasi di kantor Desa Moyag yang digelar hingga malam hari.

ZONA KOTAMOBAGU – Program percepatan vaksinasi covid-19 bagi seluruh masyarakat terus digencarkan Pemerintah Kota (Pemkot) Kotamobagu. Pelaksanaan vaksinasi terus dipacu untuk mengejar target herd immunity atau kekebalan kelompok bagi masyarakat.

Untuk pelaksanaan vaksinasi pada pekan ketiga November 2021 ini, Pemkot melalui Dinas Kesehatan (Dinkes) kembali membuka pelayanan di setiap desa dan kelurahan, kantor Dinkes serta di lokasi pasar jajan yang berlangsung sejak 15 November sampai 20 November 2021. Adapun untuk waktu pelayanan dibuka mulai pukul 07.30 Wita sampai selesai.

Kepala Dinkes Kotamobagu, dr Tanty Korompot, mengajak seluruh elemen untuk terus mendukung program vaksinasi di Kota Kotamobagu. “Mudah-mudahan target bisa segera kita capai agar roda ekonomi bisa segera bergeliat kembali,” harapnya.

“Semakin banyak masyarakat yang divaksin, maka akan semakin banyak juga kekebalan tubuh yang terbentuk. Sistem imun meningkat dan kekebalan kelompok terbentuk,” sambungnya.

Yang tidak kalah penting, kata Tanty, kepatuhan serta disiplin protokol kesehatan harus terus dijalankan. “Ayo terus patuhi prokes, seperti memakai masker dan menghindari kerumunan untuk melindungi diri dan orang-orang terdekat kita dari serangan covid-19,” imbaunya. (guf)

Berikut Jadwal Pelayanan Vaksinasi Covid-19, 15-20 November 2021:

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here