Ingin Sewa Peralatan Camping Terlengkap, Anoa Rental Camp Solusinya

575

ZONA EKONOMI — Usaha penyewaan atau rental peralatan camping saat ini menjadi salah satu jenis usaha yang cukup menjanjikan. Tak heran jika banyak pelaku usaha yang tertarik menjalankan bisnis ini.

Adalah Wahyudi Makalalag salah satunya, mengusung nama Anoa Rental Camp, pemuda asal Kelurahan Gogagoman ini, kini membuka rental penyewaan berbagai peralatan camping yang cukup lengkap.

Mengusung nama Anoa Rental Camp, Wahyudi menyediakan berbagai keperluan camping, seperti Tenda berbagai ukuran, Carrier ukuran 75, 60 dan 45 Liter, Day pack, Fly sheet, Sleeping bag, Matras, Hammock, Konvor, Coocking set, Nesting, Teko, Head lamp, dan lampu tenda.

Mulai dari Carrier 75L, 60L dan 45L, Day pack, Tenda kapasitas 3-4 orang, Tenda kapasitas 2 orang, Fly sheet, Sleeping bag, Matras, Hammock, Konvor, Coocking set, Nesting, Teko, Head lamp serta lampu tenda.

Menurut Wahyudi, tempat usaha yang beralamat di Jalan Bolian RT 05 RW 02 Kelurahan Gogagoman, kompleks lorong samping eks Kantor Colombus ini, belum sebulan ini dibuka, tepatnya pada 17 Januari 2022 lalu.

“Bisnis ini saya bangun sendiri dengan modal hasil tabungan. Adapun alasannya berangkat dari keinginan saya membangun sistem pekerjaan dalam ruang lingkup pribadi, serta terinspirasi cita-cita untuk menjadi seorang pengusaha sukses yang membangun bisnis sendiri,” tutur Iduy, sapaan akrab Wahyudi.

Masih menurut dia, ada persyaratan yang harus dipenuhi sebelum penyewaan alat-alat camping di Anoa Rental Camp. “Diantaranya, wajib menggunakan identitas diri baik KTP, SIM atau Kartu Keluarga. Selain itu, sebelum membawa barang sewaan, wajib mengecek barang bersama pemilik rental dan jika barang yang disewa rusak, penyewa wajib menggantinya dengan ketentuan yang berlaku,” urainya.

Soal harga sewa tambah Wahyudi tidak perlu ragu, karena di Anoa Rental Camp memberikan tarif sewa yang cukup murah meriah. “Untuk lampu 4 ribu perharinya. Sedangkan tenda kapasitas 3-4 orang Rp 33 ribu per hari. Ada juga tenda yang berkapasitas 2 orang, itu harga sewanya Rp 30 ribu per hari.

Ditambahkannya, di Anoa Rental Camp juga menawarkan sewa per paket seperti team hiking dan paket Solo hiking. “Harga paket team Rp70 ribu per hari. Penyewa akan mendapatkan 1 buah tenda kapasitas 3-4 orang, 1 buah fly sheet ukuran 3×4 , 3 buah matras, 1 buah konvor portable dan 2 buah head lamp,” ujarnya.

“Sedangkan harga untuk paket solo tarifnya Rp 55 ribu per hari, dengan peralatan yang diperoleh 1 buah tenda kapasitas 2 orang, 1 buah fly sheet ukuran 3×4, 1 buah matras, 1 buah konvor kotak kecil dan 1 buah head lamp. Untuk informasi lebih lengkap, bisa menghubungi kami di nomor telepon 0895-3953-64565,” pungkasnya. (*/guf)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here