Wali Kota Kotamobagu Buka Ivent MKGR Drag Race dan Drag Bike

305

ZONA KOTAMOBAGU – Wali Kota Kotamobagu Ir Tatong Bara membuka secara resmi ivent MKGR Drag Bike dan Drag Race, di Jalan Darusalam Kelurahan Kelurahan Motoboi Kecil, Kecamatan Kotamobagu Selatan, Jumat (27/5).

Dalam sambutannya Wali Kota pelaksanaan ajang balap Drag Race dan Drag Bike ini, karena capaian vaksinasi Covid -19 di Kotamobagu cukup tinggi.

“Jika Kota Kotamobagu tidak baik dalam hal persentase vaksinasi tentunya, kegiatan ini tidak akan berlangsung. Olehnya terima kasih masyarakat Kotamobagu yang turut berperan dalam memutus mata rantai penyebaran Covid-19 dengan tingginya capaian vaksinasi kita,” ujarnya.

Lebih lanjut, Tatong pun memberikan apresiasi kepada pihak MKGR selaku pihak penyelenggara kegiatan yang sudah mewadahi para pembalap lokal untuk menyalurkan hobi serta bakat hingga bisa berbicara di ajang nasional bahkan hingga internasional.

“Lewat kesempatan ini atas nama pribadi dan pemerintah daerah memberikan apresiasi sekaligus ucapan terima kasih kepada Ketua MKGR Hj. Eka Sartika Mashoeri karena telah menggagas kegiatan yang sangat positif si bidang otomotif ini,” ucap Tatong.

“Semoga melalui ajang ini, akan tercipta bibit-bibit pembalap Kota Kotamobagu yang berbakat dan profesional hingga bisa mengharumkan nama daerah di kanca nasional hingga internasional,” pungkasnya.

Hadir dalam pembukaan kegiatan, Ketua DPD II Golkar Djelantik Mokodompit, Ketua MKGR Hj Eka Sartika Mashoeri, Sekum IMI Sulut, sejumlah Anggota DPRD Kotamobagu, Asisten II Setda Kotamobagu, para pimpinan OPD Pemkot Kotamobagu, Camat Kotamobagu Barat serta Lurah dan perangkat Kelurahan Motoboi Kecil. (*/guf)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here