
MANADO — NKRI FC mengalami kekalahan 0-1 dari PWI Minahasa Selatan pada pertandingan babak semi final turnamen futsal antar wartawan yang dilaksanakan Ikatan Wartawan Online (IWO) Manado, di Lapangan Tikala.
Meski kecewa dengan hasil itu, namun manager NKRI FC, Nasrun Koto SH MH, tetap menyemangati para pemainnya. Menurutnya, kekalahan yang dialami timnya itu bukan disebabkan oleh permainan tim, melainkan faktor non teknis.
“Kekalahan itu hal biasa. Kita bukan kalah soal kualitas permaian, justeru sebaliknya kita unggul dari segi penguasan bola serta bisa menciptakan banyak peluang. Hanya faktor kemujuran yang belum berpihak kepada kita. Apalagi kita lihat bersama tadi, ada momen tertentu yang harusnya kita dapat hadiah penalty tapi wasit yang memimpin pertandingan memutuskan lain,” ujarnya.
Usai pertandingan, manager yang dikenal dekat dan akrab dengan pemain-pemainnya itu meminta agar semua menerima hasil pertandingan, dan selalu menunjukkan sportivitas. “Apapun hasil pertandingannya, tetap harus kita terima. Yang pasti kita sudah berusaha fair. Tetap semangat semuanya,” sebutnya. (trz)