Satpol PP Siagakan Anggota di Pasar Senggol

569
Dolly Dzulhadji

ZONA KOTAMOBAGU – Dinas Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) menyiagakan anggota untuk bertugas menjaga keamanan dan ketertiban di lokasi pasar senggol yang berada di Desa Poyowa Kecil, Kecamatan Kotamobagu Selatan. Hal ini diungkapkan Kepala Dinas Satpol PP, Dolly Dzulhadji.

Menurutnya, setiap harinya ada petugas yang bertugas jaga di lokasi pasar senggol bersama petugas keamanan dari unsur TNI dan Polri maupun panitia yang dibentuk pemerintah desa setempat. “Keamanan dan kenyamanan pengunjung yang datang ke sana perlu kita jamin. Untuk itu, ada anggota yang stand by tiap hari di sana bekerja sama dengan panitia lokal dan petugas dari TNI dan Polri,” ujarnya.

Ia mengungkapkan, penjagaan lokasi pasar senggol dilakukan mulai hari pertama hingga hari terakhir pelaksanaan pasar senggol. “Setiap hari anggota kami berjaga di situ selama 1 x 24 jam,” ungkapnya.

Ia berharap, pelaksanaan pasar senggol mulai hari pertama hingga hari terakhir berjalan aman dan lancar. “Mudah-mudahan berjalan aman. Pengunjung selalu merasa aman ketika datang ke pasar senggol,” harapnya. (ads/gito)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here