Wabup Minta Masyarakat Manfaatkan Potensi Desa

580
Amin Lasena

ZONA BOLMUT — Pemerintah secara berjenjang mulai dari tingkat pusat hingga daerah mencanangkan program penuntasan angka kemiskinan serta pengangguran terbuka. Sejumlah inovasi pun digencarkan, diantaranya program Dana Desa (Dandes) yang diharapkan mampu memberdayakan masyarakat di masing-masing desa, untuk keluar dari kemiskinan serta mempunyai penghasilan yang layak.

“Masyarakat desa diberdayakan penuh pada seluruh kegiatan yang didanai Dandes maupun ADD, dan tidak hanya sebatas diberdayakan saat rapat saja. Tujuannya jelas, agar masyarakat di 106 desa di Kabupaten Bolmut semuanya hidup sejahtera,” ujar Wabup Drs Hi Amin Lasena MAP saat diwawancarai awak media ini.

Ditegaskan orang nomor dua Bolmut itu, jika warga diberdayakan penuh, maka mereka bisa ikut mengembangkan potensi-potensi di desanya. Pengembangan potensi daerah kata Amin, merupakan salah satu tujuan yang tertuang dalam visi pemerintahan sekarang ini, yakni untuk mengarahkan Bolmut menjadi daerah yang berdaya saing serta mandiri.  Artinya, pembangunan di desa akan menjadi pusat pertumbuhan serta dasar pembangunan secara keseluruhan di Kabupaten Bolmut.

“Pemda Bolmut sangat berharap agar selama lima tahun ke depan, masyarakat di 106 Desa di Bolmut seluruhnya aktif dalam menggali potensi-potensi desa gunakan diberdayakan lewat Dandes maupun ADD. Sekali lagi, tolong masyarakat desa diberdayakan secara nyata dan bukan  hanya sebatas diberdayakan dalam rapat,” kuncinya. (Rendy)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here